Top

Berita Lebak

Lebak, - Jelang Hari Raya Idul Fitri 1444H Tahun 2023, Pemerintah Kabupaten Lebak menggelar Rapat Koordinasi Kewaspadaan Dini pada Kamis, 13 April 2023 bertempat di Aula Multatuli Setda Lebak. Rapat dibuka oleh Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya didampingi Forkopimda, Sekretaris Daerah dan diikuti oleh Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Lebak. Bupati Lebak dalam sambutannya mengungkapkan bahwa meski tidak dalam kondisi pandemi, protokol kesehatan tetap harus dijalankan. Terkait arus mudik, Bupati menyampaikan pihaknya mendirikan posko pemantauan arus mudik bekerja...

Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya menerima kunjungan Staf Ahli Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) di Gedung Negara Kabupaten Lebak, pada Kamis (13/4/2023). Pada kesempatan tersebut Himmatul Hasanah selaku Staf Ahli Bidang Pendidikan dan Kesehatan APKASI menyampaikan beberapa hal terkait Peningkatan Mutu Guru terkait Pembelajaran Bahasa Inggris. Bupati Lebak menyambut baik hal tersebut, menurutnya ini menjadi langkah keseriusan Pemerintah Daerah dalam peningkatan mutu dibidang Bahasa. Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan Kunjungan Ke Museum Multatuli dalam rangka mengenalkan Wisata Sejarah yang...

Lebak, - Pemerintah Kabupaten Lebak menggelar Bimbingan Teknis Penggunaan Geospasial Palapa oleh Badan Informasi Geospasial (BIG) di lingkup Perangkat Daerah Kabupaten Lebak pada Rabu, 12 April 2023 bertempat di Aula Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Daerah. Bimtek diikuti oleh Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian sebagai Walidata, Bapelitbangda sebagai Koordinator Sekretariat Walidata serta perangkat daerah sebagai walidata pendukung/produsen data dan hadir sebagai pemateri perwakilan dari Badan Informasi Geospasial dan Institut Teknologi Bandung. Kegiatan ini merupakan overview sebagai...

Lebak, - Pemerintah Kabupaten Lebak menggelar Peringatan Nuzulul Qur'an 1444H Tahun 2023 tingkat Kabupaten Lebak pada Selasa, 11 April 2023 di Masjid Agung Al-A'raaf Rangkasbitung. Kegiatan dihadiri oleh Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya, Wakil Bupati Lebak Ade Sumardi didampingi Forkopimda serta Kepala Perangkat Daerah dan diikuti oleh pegawai dan elemen masyarakat Kabupaten Lebak. Bupati Lebak dalam sambutannya mengungkapkan Peringatan Nuzulul Qur'an  merupakan momentum untuk mengetahui secara dekat tentang diturunkannya Kitab Suci Al-Qur'an kepada Nabi Muhammad Shalallahu Alaihi...

Lebak,- Pemerintah Kabupaten Lebak yang diwakili oleh Asisten Sekretaris Daerah Bidang Perekonomian dan Pembangunan didampingi Kepala Dinas Perindag, Kepala Dinas Perhubungan, Kepala Dinas Pertanian dan Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik DisKominfoSP menghadiri Rapat koordinasi Pengendalian Inflasi secara daring pada Senin, 10 April 2023 di Lebak Data Center. Rapat yang digelar oleh Kemendagri dihadiri Mendagri Tito Karnavian, perwakilan Kementan, Badan Pusat Statistik serta Kejaksaan Agung dan Polri. Dalam arahannya, Mendagri meminta pemerintah daerah untuk melakukan antisipasi menjelang perayaan...

Lebak, - Sebanyak 798 Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebak menerima petikan Surat Keputusan Kenaikan Pangkat periode April 2023 yang diserahkan oleh Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya didampingi Sekretaris Daerah dan Asisten Administrasi Umum. Penyerahan dilakukan di Pendopo Kabupaten Lebak pada Kamis, 6 April 2023. Bupati Lebak dalam sambutannya mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat yang diterima. Ia berharap semoga dapat menjadi keberkahan sekaligus menambah motivasi kinerja dalam mengabdi dan memberikan pelayanan di Kabupaten Lebak. Ia...

Lebak, - Pemerintah Kabupaten Lebak melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan menggelar Pasar Murah Ramadan 1444 H Tahun 2023 pada 6 April 2023 bertempat di Plaza Lebak. Kegiatan hari ini merupakan puncak dari Pasar Murah Ramadan 1444 H Tahun 2023 yang telah dilaksanakan di 25 Kecamatan sejak 14 Maret 2023 lalu. Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya dalam sambutannya Bupati mengapresiasi sekaligus berterima kasih atas terselenggaranya pasar murah ini. Bupati menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai upaya pengendalian inflasi sekaligus...

Lebak, - Pemerintah Kabupaten Lebak menggelar Wisata Kuliner Ramadan 1444 H Tahun 2023 yang digelar pada 27 Maret sampai 17 April 2023 bertempat di Pelataran Perpustakaan Saidjah Adinda. Acara ini diselenggarakan untuk menyemarakan bulan Suci Ramadan sekaligus upaya menggerakan ekonomi masyarakat. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Lebak, Imam Rismahayadin mewakili Bupati Lebak saat membuka kegiatan mengungkapkan ini merupakan bagian dari upaya menciptakan Kabupaten Lebak sebagai destinasi wisata unggulan. Pemkab Lebak senantiasa mendukung kegiatan yang turut memajukan...

Lebak, - Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya didampingi Forkopimda, para Asisten Sekda, serta Kepala Perangkat Daerah melepas Pawai Tarhib Ramadhan 1444 H Tahun 2023 bertempat di Tribun Alun-Alun Kota Rangkasbitung pada Selasa, 21 Maret 2023. Pawai diikuti oleh ribuan peserta yang terdiri siswa-siswi dari 52 sekolah serta para santri dari 10 pesantren se-Kabupaten Lebak. Bupati lebak dalam sambutannya mengapresiasi kegiatan ini dan berharap dapat memperkokoh ukhuwah islamiah dalam mewujudkan Kabupaten Lebak menjadi Baldatun Thayyibatun Wa Rabbun Ghofur. Bupati...

Lebak, - Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya didampingi Sekretaris Daerah, Asisten Daerah III serta Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Lebak menghadiri Rapat Koordinasi Pimpinan Kementerian/Lembaga Program Pemberantasan Korupsi Pemerintah Daerah dan Peluncuran Indikator MCP Tahun 2023 secara daring pada Selasa, 21 Maret 2023 di Lebak Data Center. Rakor dihadiri oleh Ketua KPK RI, Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri, Kepala BPKP RI, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala BPN RI, Sekretaris Kementerian Investasi, serta seluruh Kepala Daerah se-Indonesia. Ketua KPK...