Top

DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN LEBAK GELAR WORKSHOP FESTIVAL KESENIAN TRADISIONAL

DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN LEBAK GELAR WORKSHOP FESTIVAL KESENIAN TRADISIONAL

Lebak – Dinas Pedidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lebak menggelar workshop festival kesenian tradisional bekerjasama dengan Balai Pelestarian Nilai Budaya Jawa Barat (BPNB) di Aula Hotel Mutiara Rangkasbitung Selasa (30/10/2018).

Workshop ini diikuti oleh 75 peserta yang terdiri dari guru, siswa – siswi, tokoh budaya dan instansi terkait guna menjaga serta dapat melestarikan Eksitensi dan Regenerasi Kesenian Tradisional.

Kepala BPNB Jawa Barat berharap setelah diadakannya wokshop ini BPNB dapat bersinergi dengan Dinas Pendidikan dan Kebubayaan Kabupaten Lebak serta budayawan yang berada di lebak untuk bersinergi melestarikan budaya tradisional.

Selain itu Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lebak Wawan ruswandi mengatakan saat ini jumlah kesenian tradisional yang ada di kabupaten lebak berjumlah 200 kesenian, namun sangat di sayangkan apabila kesenian budaya tradisional ini tidak ada generasi penerus yang melestarikannya.

Saya pernah menjumpai beberapa pemain kesenian tradisional itu yang memainkannya orang yang berusia sudah sangat tua, berbeda dengan kesenian tradisional Angklung buhun yang berasal dari baduy. Di baduy kesenian tradisional sudah dimainkan oleh anak – anak hingga dewasa. Oleh karena itu dengan di adakannya workshop ini saya berharap kita semua dapat mengembangkan dan menjaga kesenian tradisional yang berada di lebak. (Ujar Wawan)

 

Share
No Comments

Post a Comment